Entri Populer

Kamis, 10 Februari 2011

Wedang Jahe Bantu Turunkan Berat Badan

Saat musim hujan dan udara dingin, banyak orang suka minum wedang jahe untuk menghangatkan badan. Tak hanya itu, wedang jahe ternyata juga efektif untuk menurunkan berat badan.

Jahe masuk dalam daftar 10 besar makanan penghancur lemak di surat kabar Australia, selain jeruk, berry, alpukat, kacang-kacangan dan ubi jalar.

Jahe adalah 'edible amphetamine' yang dapat meningkatkan metabolisme sebesar 20 persen. Meningkatnya sistem metabolisme tubuh berarti dapat mempercepat proses pencernaan makanan sehingga tidak menyebabkan penumpukan lemak di tubuh.

Dilansir Livestrong, Rabu (19/1/2011), jahe dapat berfungsi melebarkan pembuluh darah dan membakar lebih cepat kalori menjadi panas tubuh dengan cara yang mirip dengan bawang putih, cabai, lada, kayu manis, mustard dan kari.

Selain itu, jahe hanya sedikit mengandung kalori, yaitu sekitar 1 kalori per gram, sehingga tidak akan berkontribusi untuk menaikkan berat badan.

Jahe yang diseduh menjadi teh jahe atau lebih dikenal sebagai wedang jahe, merupakan hidangan yang nikmat untuk dapat menurunkan berat badan.

Ada beberapa cara membuat wedang jahe, pertama dengan memasukkan parutan jahe ke dalam cangkir yang kemudian di seduh dengan air mendidih diatasnya. Cara lain dengan memasukkan irisan atau potongan jahe ke dalam panci berisi dan dididihkan hingga air berubah warna menjadi kuning keemasan.

Tak hanya menurunkan berat badan, jahe juga sudah lama dikenal sangat bermanfaat untuk kesehatan. Manfaat jahe antara lain:
Meringankan mual, mulas dan diare.
Mengobati radang sendi
Mengobati gangguan pencernaan
Meringankan efek samping kemoterapi
Mencegah pembekuan darah
Menurunkan kolesterol jahat
 
Merry Wahyuningsih - detikHealth
(mer/ir)
Kamis, 23 Desember 2010

Jalan-Jalan Ke Pulau Sentosa

Terletak di bagian paling selatan Singapura, Pulau Sentosa hanya memiliki luas 465 hektar, tetapi terdapat potensi lebih dari yang terlihat. Di balik gagasan umum tentang sinar matahari yang berlimpah, pasir putih dan air sebening kristal, yang melengkapi pesona Sentosa adalah banyaknya kegiatan yang dapat dilakukan, pertunjukan serta situs-situs menarik, sebuah resor pulau yang bisa Anda nikmati.
Luging on down
Photo credtis - butterbeeee 

Petualangan
 
Sentosa Luge dan Skyride adalah wahana kereta luncur (luge ride) pertama di Asia Tenggara. Anda akan dibawa naik menggunakan Skyride untuk melihat pemandangan menakjubkan seluruh pulau pada siang atau malam hari. Setelah itu, bersiaplah memacu adrenalin dengan meluncur turun sejauh 650 meter pada jalur berwarna-warni dengan sistem kendali yang mudah dan rem yang aman untuk segala usia. Selanjutnya, cobalah wahana flying fox setinggi 70 meter dan sepanjang 450 meter yang membawa Anda membelah hutan, langsung ke pantai berpasir, melewati laut dan akhirnya mendarat pada pulau kecil di Pantai Siliso.

Fort Siloso - Sentosa Island, Singapore
Photo credits - Michael Spencer

Situs Bersejarah

Setelah Perang Dunia II, pulau ini masih menyimpan puing-puing bangunan yang menceritakan kepedihan masa lalu di Fort Siloso yang dilestarikan. Telusuri terowongan yang dibangun lebih dari setengah abad lalu, patung-patung berukuran manusia dan pameran akan membawa Anda kembali ke masa lampau. Di tempat terbuka, deretan senjata api dan meriam dari abad ke 17 dipamerkan, dan menjadi tontonan menarik banyak orang. 

Jika berada di terik matahari terlalu berlebihan, pergilah ke The Images of Singapore, sebuah lokasi yang menyediakan informasi secara menyeluruh tentang Singapura bagi para turis untuk mendapatkan pemahaman cepat akan budaya, tradisi dan sejarah Singapura. Cicipilah beragam kuliner lokal dan bawa pulang sejumlah cindera mata untuk melengkapi pengalaman akan inti Singapura.

http://www.flickr.com/photos/terenceong/523928152/
Photo credits - StarvingFox

Pantai

Terdapat tiga pantai terkenal di Sentosa dan masing-masing pantai menawarkan kepuasan yang berbeda. Yang paling terkenal adalah Pantai Siloso, surga bagi pecinta voli pantai. Khususnya pada akhir minggu, pantai dipenuhi oleh wanita berbikini dan pria penggila pantai. Terdapat bar dan bistro di sepanjang pantai, termasuk Café Del Mar yang terkenal dan menghidupkan malam dengan dentuman musiknya.

Jalanlah lebih jauh sepanjang garis pantai ke Pantai Palawan dan Anda berada pada titik paling ujung selatan dari Benua Asia. Terhubungkan oleh jembatan gantung melintasi perairan, pulau kecil lepas pantai ini memiliki lebar kurang dari satu kilometer (perkiraan) dan merupakan titik terdekat dengan garis khatulistiwa! Pantai Tanjong terletak paling jauh dari pusat pantai, tetapi ideal untuk Anda yang mencari ketenangan dan ketentraman. Dengan pengunjung yang lebih sedikit, Pantai Tanjong adalah tempat sempurna untuk menjauh dari keramaian, tapi jaraknya hanya berjarak 10 menit berjalan kaki dari pusat kesibukan.

Dolphin Lagoon
Photo credits - CaterinaAnna

Pertunjukan

Anak-anak akan bergembira dan orang tua pun terhibur dengan pertunjukan yang tersedia setiap hari di pulau. Terdapat pertunjukan Animal and Bird Encounter, di mana pengunjung dapat mengenal satwa lebih dekat, beberapa bahkan bisa berinteraksi langsung dengan macaque berekor pendek, kakatua, elang, ular piton, rajawali dan anjing Siberia. Ada juga Dolphin Lagoon untuk mengunjungi lumba-lumba bungkuk yang sangat pintar (sering juga disebut lumba-lumba merah jambu karena warna kulitnya).

Pada malam hari, pastikan membeli tiket untuk pertunjukan laser Songs of the Sea, dengan panggung yang dibangun di atas air dan pengunjung menikmati pertunjukan dekat pantai. Efek laser dan kembang api dipadu pertunjukan para seniman pantas mendapat dua jempol.

Sumber: id.travel.yahoo.com
Sabtu, 18 Desember 2010

Lompatlah Agar Tulang Kuat

Jakarta, Ingin punya tulang kuat dan padat agar struktur tubuh bagus? Banyak upaya yang bisa dilakukan dan salah satu cara termudah untuk mendapatkannya adalah dengan cara melompat. Kok bisa?

Ya, untuk mendapatkan dan meningkatkan kekuatan tulang bisa dengan cara melompat secara berulang-ulang yang dilakukan dalam rutinitas mingguan.

Dikutip dari The New York Times, Sabtu (18/12/2010) penelitian terbaru menemukan bahwa melompat secara teratur sebagai bagian dari olahraga bisa meningkatkan densitas (massa) tulang terutama pada orang dewasa.

Sebuah studi yang dilakukan di Jepang melaporkan massa tulang meningkat setelah melompat sebanyak 40 kali per minggu.

Sedangkan studi lain yang dilakukan Christian Snow dari Oregon State University dan dilaporkan dalam Journal of Gerontology: Medical Sciences tahun 2000 menemukan perempuan dengan massa tulang memadai dan melompat sebanyak 50 kali sehari mendapatkan peningkatan massa tulang yang signifikan selama periode lima tahun.

Selain itu juga dilakukan dengan latihan gabungan secara teratur bisa lebih meningkatkan kepadatan tulang. Latihan gabungan disini adalah dengan melakukan jongkok dan menekuk lutut serta duduk dan bangkit dari kursi. 

Latihan ini bisa memperkuat tubuh sebelum melakukan lompatan. Kegiatan lainnya yang dikaitkan dengan massa tulang lebih tinggi pada perempuan lansia adalah berjalan cepat.

Melompat secara teratur juga memiliki manfaat lain bagi tubuh yaitu meningkatkan keseimbangan. Dengan keseimbangan tubuh yang baik akan membuat seseorang terhindar dari jatuh, sehingga menjaga tulang agar tidak patah. Serta memberikan stabilitas yang lebih baik serta membantu mengurangi rasa sakit dari artritis.

Tulang yang kuat bisa membantu melindungi organ-organ vital di dalam tubuh serta menjaga kesehatan otot. Umumnya beberapa hal bisa menjadi faktor risiko hilangnya massa tulang, seperti mengonsumsi rendah kalsium, kurang latihan fisik, penuaan, mengonsumsi alkohol dan tembakau, memiliki kadar tiroid tinggi, riwayat keluarga osteoporosis, berkulit putih atau menggunakan obat-obatan tertentu.


Sumber : detikHealth.com (ver/ir) 
Kamis, 16 Desember 2010

Benda-benda Penyebab Menurunnya Kualitas Sperma

Jakarta, Produksi sperma pada pria dipengaruhi oleh banyak faktor, mulai dari racun-racun berbahaya hingga temperatur tinggi. Jika tidak dihindari atau paling tidak dikurangi, kualitas sperma bisa berkurang dan menyebabkan mandul.

Racun-racun yang menyebabkan kualitas sperma menurun antara lain Bisphenol A (BPA) dan Polychlorinated biphenyl (PCB). Sedangkan kondisi yang harus diperhatikan untuk menjaga kualitas sperma adalah menjaga temperatur di sekitar 'pabrik' sperma yakni buah zakar.

Dikutip dari MSN Health, Kamis (16/12/2010), berikut ini beberapa benda sehari-hari yang berisiko menyebabkan pria mandul.

1. Struk belanja
Hampir 40 persen kertas termal yang digunakan untuk mencetak struk belanja saat ini menggunakan komponen bisphenol-A (BPA) yang berbahaya bagi sperma. Kontak langsung selama 10 detik dengan struk belanja bisa memicu perpindahan 2,5 mcg BPA ke tangan, sedangkan dengan menggosok jumlahnya meningkat 15 kali lipat.

Meski belum ada bukti kuat yang menunjukkan seberapa besar ancamannya, tidak ada salahnya untuk diwaspadai. Caranya dengan tidak berlama-lama memegang struk belanja atau segera memasukkannya dalam dompet atau amplop tertutup.

2. Makanan kaleng
Kandungan BPA pada makanan kaleng digunakan untuk melapisi kemasannya. Sifat asam dari bahan makanan yang dikemas memperbesar kemungkinan BPA terlepas dari lapisan tersebut sehingga ikut termakan saat disajikan.

Untuk mengurangi kontaminasi BPA dari makanan kaleng, caranya cukup mudah yakni dengan sebisa mungkin menghindari makanan kaleng dan menggantinya dengan makanan segar.

3. Sex toy
Beberapa jenis alat bantu seks atau sex toy untuk pria maupun wanita seperti dildo, vibrator dan ring penjepit penis dibuat dari plastik vinyl. Jenis plastik ini bisa melepaskan phthalate, senyawa berbahaya yang bisa memicu alergi, kanker dan berkurangnya kualitas sperma pada pria.

Untuk menghindari risiko tersebut, pilih sex toy berkualitas yang dibuat dari silikon. Keamanannya lebih terjamin sebab silikon dipakai juga untuk membuat bebagai perangkat medis di rumah sakit.

4. Alat mandi
Phthalate tidak hanya bisa ditemukan pada sex toy tapi juga berbagai produk berbahan vinyl termasuk gorden kamar mandi. Bahkan beberapa jenis sabun dan shampoo juga menggunakan phthalates sebagai bahan tambahan.

Agar tidak melepaskan senyawa phthalate, ganti gorden kamar mandi jika sudah kelihatan usang. Pilih sabun dan shampoo yang bebas phthalate, biasanya yang tidak banyak menggunakan wewangian.

5. Pestisida
Kelebihan makanan organik adalah bebas dari kontaminasi pestisida yang berbahaya bagi kualitas sperma. Racun pestisida bisa terakumulasi pada tanaman, lalu termakan oleh manusia meski sudah dicuci dan dimasak.

6. Laptop dan penghangat kursi elektrik
Temperatur yang terlalu tinggi di sekitar buah zakar bisa mengganggu produksi sperma. Oleh karena itu meski cuaca dingin, kurangi penggunaan pemanas kursi mobil dan memangku laptop yang menyala di paha.

7. Ikan laut
Secara umum kandungan gizi ikan laut segar terutama asam lemak omega 3 sangat baik bagi kesehatan. Namun ikan laut yang diambil dari perairan tertentu yang tercemar mengandung racun-racun yang bisa menurunkan kualitas sperma pada pria.

Racun perairan yang mencemari ikan laut dan paling membahayakan bagi sperma adalah Polychlorinated biphenyl (PCB). Racun ini merupakan limbah dari industri elektronik yang bisa terakumulasi pada ikan laut.

Sumber : detikHealth.com (up/ir) 
 
Rabu, 15 Desember 2010

10 Negara Paling Tidak Sehat untuk Dikunjungi Turis

Sebentar lagi liburan Natal tiba. Tentunya banyak dari kita yang sudah merencanakan untuk berlibur ke luar kota, atau ke luar pulau, atau ada juga yang ke luar negeri. Bagi yang yang merencanakan tamasya ke LN, ada baiknya membaca artikel di bawah ini yang saya copy-paste dari detikHealth.com.

London, Salah satu tujuan wisata yang terkenal kumuh adalah India. Meski begitu, jumlah turis yang jatuh sakit saat mengunjungi negara ini masih kalah banyak dari Mesir yang baru-baru ini dinobatkan sebagai negara paling tidak sehat untuk dikunjungi.

Statistik yang dirilis oleh Health Protection Agency (HPA) di Inggris menunjukkan 82 dari 100.000 wisatawan yang berkunjung ke Mesir mengalami gangguan pencernaan. Angka ini tercatat paling tinggi di antara negara-negara tujuan wisata terpopuler di seluruh dunia.

India yang selama ini dikenal sebagai salah satu negara paling kumuh di dunia dan banyak mengalami wabah penyakit, justru hanya menempati peringkat ke-2. Dari 100.000 kunjungan wisatawan ke negara tersebut, hanya 65 orang yang mengalami gangguan pencernaan terutama diare.

Negara-negara tersebut menempati 2 posisi teratas dalam daftar 10 negara paling tidak sehat untuk dikunjungi yang dirilis oleh HPA. Peringkat itu disusun berdasarkan 24.322 laporan kasus infeksi saluran pencernaan yang dialami turis Inggris antara tahun 2004-2008.

Dalam rilis tersebut juga dikatakan, hampir 50 persen infeksi yang dialami para turis disebabkan oleh bakteri salmonella. Jenis bakteri ini paling sering ditularkan di restoran-restoran dan kolam renang yang tidak bersih atau kurang higienis.

Dikutip dari HPA.org, Rabu (15/12/2010), berikut ini daftar lengkap 10 negara paling sering menyebabkan turis mengalami sakit perut.


Negara              Rasio Infeksi per 100.000 Kunjungan Turis

Mesir                          81,92
India                          64,85
Thailand                  64,50
Pakistan                  60,16
Maroko                          40,32
Kenya                          40,10
Tunisia                          34,39
Karibia                          27,60
Meksiko                          13,39
Republik Malta                   8,59
Republik Siprus                   6,50
Selain membuat daftar 10 negara paling tidak sehat, HPA juga menggolongkan daerah-daerah tujuan wisata ke dalam 3 kategori berdasarkan tingkat risiko penularan penyakit. Ketiga kategori yang dimaksud adalah sebagai berikut.


Risiko rendah: Eropa barat, Amerika Serikat, KAnada, Jepang, Australia dan New Zealand
Risiko sedang: Eropa selatan, Israel, Afrika Selatan, negara-negara di Laut Pasifik dan Kepulauan Karibia
Risiko tinggi: Afrika, Amerika Latin, Timur Tengah dan sebagian besar negara di benua Asia.

Sumber : detikhealth.com - AN Uyung Pramudiarja

Follow Me

Related Websites

Berlangganan Artikel

Subscribe in a reader

Enter your email address:

Delivered by FeedBurner

Lifestyle Blogs - BlogCatalog Blog Directory

Add to Technorati Favorites Checkpagerank.net

Ads

Website counter

Link Exchange

My Banner
minibannerayojalanjalan



My Text Link